Pada artikel sebelumnya dijelaskan konfigurasi awal yang harus di lakukan sebelum membuat kuis di moodle. Hal ini dilakukan untuk mempermudah dan menghilangkan kerumitan-kerumitan yang ditemui saat pertama kali menggunakan moodle.
User
Langkah berikutnya adalah menambahkan user. User bisa ditambahkan sekaligus dalam jumlah banyak, tidak satu persatu. Tentunya harus mengikuti format yang sudah ditetapkan.
Misal akan membuat user siswa dari kelas tertentu. Gunakan Microsoft excel. Tentukan nama siswa sebagai lastname dan kelasnya sebagai firstname, tidak masalah namanya satu suku kata, dua suku kata ataupun lebih.
Kemudian tentukan username yaitu login untuk user, sifatnya harus unik, artinya tidak boleh sama. Bila jumlah siswa tidak terlalu banyak, bisa dikerjakan secara manual, username bisa ditetapkan sendiri. Tapi bila jumlah siswa ratusan, muncul masalah tersendiri untuk menentukan username. Solusinya adalah menggunakan rumus di microsoft excel. Setelah data username jadi, simpan file excel dengan tipe csv. Untuk contoh user, bisa di download disini : https://bit.ly/2I84mF5
Kemudian upload user
Tampil jendela upload user.
Pilih choose a file, kemudian cari lokasi penyimpanan. Pilih file tipe .csv. Jangan lupa tentukan CSV delimiter, biasanya koma atau titik koma. Bila upload berhasil tampil seperti ini.
Selanjutnya untuk memudahkan pengawasan dan penilaian, kita tentukan cohort nya. Cohort bisa disebut grup. Kita ambil nama cohort dari nama kelas.
Pilih Add new cohort
Kemudian isi nama cohort nya, misal X TOI 1 dan X TOI 2
Sekarang kita masukkan user yang sudah di upload ke masing-masing cohort. Kembali ke menu site administration > users > Bulk user actions. Pada text box sebelah atas, tertera nama-nama user. Pada text box bagian bawah masih kosong. Tugas kita adalah memilih nama-nama di text box pertama agar tampil di text box dibawahnya. Pilih kelas XTOI1 dulu dengan cara klik nama siswa urutan pertama di kelas XTOI1 kemudian scroll kebawah, tekan shift terlebih dahulu kemudian klik nama siswa urutan terakhir di kelas XTOI1.
Kemudian klik Add to selection, maka text box dibawah nya tampil nama-nama siswa yang telah ditambahkan. Dilanjutkan dengan memilih Add to cohort pada isian with selected users > GO.
Tampil nama-nama siswa yang akan kita masukkan ke cohort
Pada isian Cohort pilih kelas X TOI 1 karena yang kita pilih adalah nama-nama siswa kelas X TOI 1 di cirikan dengan firstname nya.
Sampai disini cara upload user secara masif di moodle, semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Step by Step Membuat Kuis di Moodle (Langkah 2)"