Tutorial Debian, Menghubungkan Ke Internet

debian to cloud

Instalasi Debian di komputer real agak berbeda dengan instalasi secara virtual di Virtual Box. Contoh pada kasus cara menghubungkan debian ke internet. Pada real instalasi, konfigurasi yang dilakukan adalah pada IP address, gateway dan nameserver. Bila sesuai, debian langsung terhubung ke internet. Prosedur yang sedikit berbeda dilakukan pada instalasi di virtual box. Komputer host terlebih dahulu harus terhubung ke internet, baru setelahnya debian bisa terhubung.


Setting IP Address di Debian 12


Langkah Konfigurasi

  1. Komputer host terhubung ke internet. Bisa menggunakan cara manual ataupun otomatis/DHCP. Pada cara DHCP, sumber internet harus di setting DHCP server.

    dhcp

    cmd

    Pastikan komputer host terhubung ke internet, cek ping ditempel.com.

  2. Jalankan Instalasi Debian yang masih fresh di virtual box. Login dengan akun root. Lakukan konfigurasi pada network

    # nano /etc/network/interfaces


    nano etc


    Edit file interfaces. Pada proses instalasi di komputer host yang sudah terhubung ke internet, memunculkan konfigurasi otomatis di Debian. Disable script (menambahkan tanda pagar) tersebut, karena kita akan menggunakan konfigurasi manual.



    disable auto


  3. Cari tahu konfigurasi IP address komputer host.


    ipconfig all


    Tampilan command prompt memberikan informasi IP address komputer host.
    IP address = 192.168.123.246
    Gateway = 192.168.123.1
    DNS = 192.168.123.1
    Gunakan konfigurasi tersebut pada debian.


  4. Masih di #nano /etc/network/interfaces, lakukan konfigurasi ip address.


    interfaces



    Tambahkan script berikut,

    auto enp0s3
    iface enp0s3 inet static
        address 192.168.123.247/24
        gateway 192.168.123.1

    Penulisan subnetmask menggunakan format /24. Simpan dengan cara tekan ctrl + x  dilanjutkan tekan y  kemudian Enter




  5. Tambahkan DNS atau nameserver. Ketik script di bawah ini

    # nano /etc/resolv.conf


    resolv.conf


    Tambahkan dibaris pertama nameserver 192.168.123.1 di baris kedua nameserver 8.8.8.8. Simpan dengan cara tekan ctrl + x  dilanjutkan tekan y  kemudian Enter. Untuk menyimpan konfigurasi, lakukan restart pada debian. Bisa menggunakan perintah reboot.

    # reboot


  6. Seting virtual box. Ke menu Pengaturan >  Pilih jaringan


    setting virtual box


    Metode kartu jaringan / LAN Card gunakan mode Adaptor Ter-bridge, pilih nama lancard yang digunakan. Lakukan konfigurasi sesuai dengan gambar diatas.

Bila langkah-langkah tadi selesai dilakukan, saatnya untuk cek koneksi di debian. Lakukan perintah ping ditempel.com


ping ditempel



Reply. Debian sudah terhubung ke internet. Semoga bermanfaat.



Posting Komentar untuk "Tutorial Debian, Menghubungkan Ke Internet"